Alasan dan Resep mie kotak yang Viral di Tiktok

Tren Mie Kotak: Makanan Bekal Anak Sekolah yang Sedang Viral – Edoo

Popularitas mie instan yang tak pernah pudar sejak pertama kali diperkenalkan membuatnya tetap menjadi favorit masyarakat hingga kini. Namun, apa yang menyebabkan tren mie goreng kotak menjadi viral? Mari kita simak fakta-faktanya melalui informasi berikut ini.

 

Makanan Favorit Anak

Fakta pertama di balik tren mie kotak adalah mie Indomie atau mie instan yang telah lama menjadi makanan favorit dan sangat populer, terutama di kalangan anak-anak sekolah. Selain mudah dibuat, mie instan goreng memiliki rasa yang lezat, sehingga wajar jika banyak anak-anak kecil yang menyukainya.

 

Sebagai Gaya Hidup & Ekspresi Kreatif

Tren mie kotak yang tengah viral di TikTok dan media sosial ini telah membawa mie instan ke level baru dalam dunia kreativitas dan interaksi sosial. Tren ini menunjukkan bahwa dalam kreativitas, selalu ada hambatan yang perlu diatasi, dan kesempurnaan tidak selalu mudah dicapai.

Banyak netizen Indonesia berpendapat di media sosial bahwa mie goreng kotak terasa lebih nikmat saat dimakan dingin. Hal ini berbeda dengan mie biasa yang sering dianggap kurang enak dalam kondisi dingin.

Bahkan, beberapa pengguna TikTok menunjukkan bahwa mie goreng kotak dapat dibawa sebagai bekal saat berenang, menjadikan tren ini sebagai perpaduan antara hiburan dan gaya hidup. Buat kamu yang penasara gimana cara buatnya, yuk simak resepnya dibawah ini:

Resep Mie Kotak Goreng

Bahan:

Mie kuning kering 200 gr

daun bawang secukupnya,

Bumbu:

  • Kecap manis: 2 sdm
  • Kecap asin: 1 sdm
  • Saus cabai: 1 sdt
  • Bawang putih, dihaluskan: 2 siung
  • Bawang merah, dihaluskan: 1 siung
  • Kaldu bubuk: 1/4 sdt
  • Garam dan lada bubuk: secukupnya

Cara Membuat:

  • Rebus mie hingga matang dengan sedikit minyak, lalu tiriskan.
  • Tumis bawang hingga matang, kemudian masukkan daun bawang dan tumis hingga layu.
  • Tambahkan kecap manis, saus cabai, lada bubuk, dan kaldu bubuk. Aduk hingga merata.
  • Masukkan mie dan tuang sedikit air.
  • Masak hingga bumbu meresap dan air habis. Sajikan.
  • Mie goreng kecap siap disajikan.

 

Resep Mie Goreng Pedas

Bahan:

  • Daging dada ayam: 100 gram
  • Tahu putih: 30 gram
  • Mie telur: 2 papan
  • Daun bawang: 1 batang
  • Bawang goreng: secukupnya

Bumbu Mie:

  • Kecap ikan 1 sdt
  • Kecap asin 1 sdt
  • Minyak goreng 1 sdt

Bumbu Saus:

  • Kecap manis: 4 sdm
  • Saus tiram: 2 sdm
  • Kecap asin: 1 sdt
  • Cabe rawit rebus, dihaluskan: 5 buah
  • Lada, garam, dan kaldu penyedap: secukupnya

Bumbu Halus:

  • Bawang putih 4 siung
  • Jahe 1 ruas jari

Cara Membuat:

  • Rebus mie telur, tiriskan, dan campurkan dengan bumbu mie. Sisihkan.
  • Iris tipis daun bawang, sisihkan. Hancurkan tahu putih dan peras airnya, kemudian sisihkan.
  • Untuk topping, tumis bumbu halus hingga harum, lalu masukkan tahu yang telah dihancurkan, dan tumis sebentar hingga agak kering.
  • Tambahkan kecap ikan, kecap asin, dan potongan ayam. Aduk terus hingga matang. Masukkan kaldu, garam, dan lada bubuk, lalu tumis hingga kering atau bumbu meresap.
  • Tiriskan minyaknya dan haluskan tumisan topping. Sisihkan.
  • Panaskan kembali minyak sisa menumis, masukkan daun bawang, dan tumis sebentar hingga harum. Angkat.

Nah, dua resep di atas ini bisa kamu jadikan mie goreng kotak yang praktis. Cukup masukkan mie ke dalam wadah atau cetakan hingga padat. Pastikan untuk menekan mie agar benar-benar rapat di dalam wadah.

Setelah itu, biarkan mie dingin di suhu ruang atau masukkan ke dalam kulkas untuk mempercepat proses pendinginan. Begitu mie sudah dingin dan padat, keluarkan dari cetakan. Mie goreng kotak pun siap dinikmati dalam bentuk yang rapi dan praktis.