Drama Korea Romantis Komedi Yang Dapat Mengocok Perut

11 Pemain KDrama A Business Proposal, Ada Ahn Hyo Seop

Drama Korea memang mempunyai banyak sekali jenis genre, mulai dari sejarah, fantasi, romantis dan masih banyak lagi genre lainnya. Akan tetapi, drama Korea romantis komedi ini tetap menjadi salah satu genre drama korea yang paling diunggulkan karena memiliki alur cerita yang unik serta menarik.

Drama Korea romantis komedi menjadi genre dari drama korea populer yang paling banyak diminati. tidak hanya di Korea saja, drama korea sekarang ini sudah sangat mendunia dan disukai oleh orang yang ada di seluruh dunia, begitu juga nekara kita yaitu Indonesia. Alur cerita dari drama korea romantis komedi yang unik serta menarik dan memiliki para pemain yang mempunyai wajah yang rupawan membuat drama korea ini menyenangkan dan seru untuk ditonton. Premis yang dibangun pun dikemas dengan beragam dan tidak menjenuhkan para penonton sehingga dapat menarik perhatian para pecinta drama korea ini. Berikut ini ada beberapa rekomendasi drama korea romantis komedi yang dapat mengocok perut.

  1. Legend of The Blue Sea (2016)

Rekomendasi drama korea romantis komedi yang dapat mengocok perut yang pertama adalah drama korea yang berjudul Legend Of The Blue Sea yang dirilis pada tahun 2016. Seorang aktor bernama Lee Min Ho membintangi drama kore yang satu ini bersama dengan artis cantik dari Korea Selatan yang mempunyai bayaran termahal yaitu Jun Ji-hyun pada drama korea yang berjudul Legend of The Blue Sea.

Drama korea yang satu ini berkisah tentang kehidupan percintaan dari seorang anak dari keluarga bangsawan Kim Dam-ryeong yang diperankan oleh Lee Min-Ho di masa lalu dengan seorang putri duyung Se Hwa yang diperankan oleh Jun Hi-hyun.

 

2. Yumi’s Cells (2021)

Rekomendasi drama korea romantis komedi yang dapat mengocok perut yang selanjutnya adalah drama korea yang berjudul Yumi’s Cells. Alur cerita dari drama korea yang satu ini mengadaptasi dari komik webtoon terkenal yang memiliki judul yang sama. Drama Korea ini Berkisah tentang seorang wanita karir berusia 30 an tetapi masih single yang bernama Yumi yang diperankan oleh Kim Go-eun. Yumi ini merupakan tipe orang yang cenderung merasa kesusahan untuk dapat mengungkapkan perasaan yang dirasakannya.

Akan tetapi, dengan melalui berbagai macam hubungan profesional, pertemanan, sampai romantis membuat Yumi dapat tumbuh dan menemukan kebahagiaan dalam menjalani kehidupan. Hal yang membuat drama korea yang satu ini menarik dan lucu adalah sel-sel yang ada di otak Yumi.

 

3. A Business Proposal (2023)

Rekomendasi drama korea romantis komedi yang dapat mengocok perut yang berikutnya adalah drama korea yang berjudul A Business Proposal. Alur cerita drama Korea romantis komedi terbaru yang satu ini dibungkus dengan secara yang ringan, yang menjadikan drama korea yang satu ini cocok sekali untuk ditonton semua kalangan, mulai dari remaja hingga dewasa. Cocok sekali jika dijadikan teman di waktu luang yang menyenangkan.

Drama korea yang satu ini diadaptasi melalui komik webtoon pada tahun 2017 yang memiliki judul yang sama, dikisahkan seorang CEO muda yang memiliki nama Kang Tae Mu yang diperankan oleh Ahn Hyo Seop mengikuti sebuah kencan buta karena ide dari kakeknya.

Tidak disengaja, ternyata yang menghadiri kencan buta tersebut adalah seorang karyawannya yang memiliki nama Shin Ha-Ri  yang diperankan ooleh Kim Sejeong, yang tidak sengaja mengikuti kencan buta lantaran menggantikan temannya dalam acara tersebut.